Skip to content

Mau Tahu BRIZZI Bisa Digunakan untuk Apa Saja? Simak Disini!

featured-img

 

BRIZZI diterbitkan untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran yang lebih praktis dan cepat. Apa saja kegunaan BRIZZI?

BRIZZI merupakan salah satu produk unggulan PT Bank Rakyat Indonesia yang menggunakan teknologi chip sebagai alat pembayaran. Hadirnya produk uang elektronik ini diharapkan dapat mengubah gaya pembayaran masyarakat menjadi cashless atau non tunai.

Baca juga: Perbedaan Uang Elektronik dan Dompet Elektronik

BRIZZI menjadi pilihan masyarakat yang digunakan untuk berbagai transaksi. Hal ini selaras dengan pengguna uang elektronik BRIZZI naik sebesar 15% pada momen lebaran 2024 dibandingkan bulan sebelumnya yang dilansir dari Kontan.co.id.

Baca juga: Pahami Apa Itu Uang Elektronik Berbasis Chip dan Bedanya dengan Berbasis Server

Menghadirkan banyak kemudahan dan keuntungan dalam bertransaksi, apa saja kelebihan dari BRIZZI sebagai alat pembayaran? Selain itu, artikel ini juga membahas tentang ketentuan, cara pakai, dan top up saldo BRIZZI. Yuk simak artikel ini selengkapnya.

Ketentuan umum BRIZZI

BRIZZI memiliki beberapa ketentuan yang harus pengguna ketahui. Dikutip dari website resmi BRI  berikut ini ulasannya. 

Baca juga: Cara Aman Top Up Uang Elektronik Brizzi

  • Mata uang: BRIZZI menggunakan satuan mata uang rupiah yang bisa digunakan hanya di Indonesia.
  • Saldo: BRIZZI tidak memiliki saldo minimal dan hanya memiliki batas maksimal saldo yang bisa mengendap di kartu sebesar Rp2 juta (dua juta rupiah).
  • Tidak bisa diblokir: BRIZZI tidak dapat diblokir ataupun diganti kartu BRIZZI yang baru jika terjadi kehilangan atau kerusakan. Sebab, sepenuhnya tanggung jawab milik pengguna. 
  • Batas transaksi: BRIZZI memiliki batas nilai transaksi sebesar Rp20 juta dalam kurung waktu satu bulan.
  • Tanpa bunga: BRIZZI bukan tempat untuk menyimpan dana sehingga tidak ada bunga dan tidak dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
  • Kepemilikan: BRIZZI dapat dialihkan atau digunakan oleh orang lain.
  • Tidak ada biaya admin: BRIZZI tidak dikenakan biaya administrasi karena bukan berbentuk tabungan. 

2149167261

Cara Pakai BRIZZI

Sangat mudah! BRIZZI bisa digunakan untuk segala transaksi asalkan sudah melakukan cara-cara berikut ini.

Baca juga: Cara Mudah Top Up e-Money Via Livin dan ATM Mandiri

  • Hanya dengan melakukan top up, kartu BRIZZI sudah siap digunakan untuk kebutuhan transaksi pelanggan Anda. 
  • Setiap kali top up jangan lupa untuk melakukan pengkinian nominal supaya saldo di kartu BRIZZI selalu ter-update.
  • Top up saldo BRIZZI bisa dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari mesin ATM, mesin EDC, ataupun aplikasi BRImo. 
  • Pastikan selalu merawat kartu BRIZZI, khususnya di bagian nomor dan chip. Sebab, jika terjadi kerusakan sepenuhnya tanggung jawab pengguna.

Top Up Saldo BRIZZI

Ada tiga cara yang bisa digunakan untuk melakukan top up saldo BRIZZI. Berikut ini cara mudahnya.

Baca juga: Uang Elektronik Memudahkan Semua Transaksi 

Mesin ATM

  • Top up atau pengisian saldo bisa menggunakan mesin ATM. Caranya:
  • Kunjungi mesin ATM BRI terdekat.
  • Masukkan kartu debit BRI dan ketik PIN.
  • Pilih dan klik “Menu Lainnya”.
  • Pilih dan klik menu “E-Money”.
  • Klik “Top Up Online BRIZZI”.
  • Kemudian, tempelkan kartu BRIZZI di slot CLR.
  • Pilih nominal atau ketik jumlah yang ingin di Top Up.
  • Lakukan verifikasi kartu dan jumlah yang dipilih, lalu tekan OK/YA.
  • Pengisian saldo berhasil, layar ATM akan menampilkan pesan bahwa transaksi telah berhasil.

Baca Juga: Cara Mudah dan Aman Top Up Uang Elektronik Brizzi

2148101632

 

EDC

  • Gunakan mesin EDC BRI.
  • Pilih dan klik menu “BRIZZI”.
  • Pilih dan klik menu “Top Up Online”.
  • Masukkan nominal yang ingin di top up.
  • Masukkan PIN kartu debit dan dekatkan kartu BRIZZI pada contactless reader yang terletak dibagian atas EDC.
  • Jangan dilepas hingga EDC mengeluarkan struk transaksi yang menandakan jika saldo sudah berhasil di top up.

BRImo

Download aplikasi BRImo di smartphone

  • Lakukan registrasi dengan mengikuti langkah-langkah yang diminta.
  • Lakukan login sesuai akun yang terdaftar.
  • Pilih dan klik menu “BRIZZI”.
  • Lalu masukkan nominal jumlah yang ingin di top up di kartu BRIZZI.
  • Tempelkan kartu BRIZZI di bagian NFC pada smartphone.
  • Masukkan PIN, dan tunggu hingga layar smartphone mengeluarkan pesan jika transaksi berhasil.

Baca juga: Berbagai Cara Isi Ulang Uang Elektronik dengan Mudah dan Cepat

Kegunaan BRIZZI sebagai alat pembayaran

Sama halnya dengan uang elektronik lainnya, BRIZZI hadir untuk memudahkan pengguna dalam bertransaksi. Sebab, ada beberapa transaksi yang hanya dilakukan menggunakan uang elektronik. Kalau begitu, apa saja kegunaan dari BRIZZI?

Pembayaran Tol

Semenjak kebijakan pemerintah dan Jasamarga dalam penerapan uang elektronik sebagai metode pembayaran tarif tol, banyak masyarakat yang memilih BRIZZI sebagai alatnya. Dalam penggunaan BRIZZI untuk membayar tol, pastikan saldo di dalam BRIZZI cukup untuk melakukan transaksi. Pengguna bisa memperkirakan biaya tol yang dibebankan untuk mencapai lokasi tujuan. 

Baca Juga: Perbedaan Rupiah Digital dengan Uang Elektronik

Pembayaran transportasi umum

Hingga saat ini hampir semua transportasi umum menyarankan untuk menggunakan uang elektronik sebagai alat pembayarannya.Adapun transportasi umum tersebut, yaitu Commuter Line, TransJakarta, MRT, LRT, Jaklingko, dan lain sebagainya. Sama halnya dengan pembayaran tol, pastikan juga saldo di kartu BRIZZI cukup untuk membayar tarif transportasi umum. Sebab, masing-masing transportasi umum memiliki tarif yang berbeda-beda. Biasanya disesuaikan jarak.

20043

Pembayaran Parkir

Selanjutnya BRIZZI bisa digunakan untuk membayar parkir. Hampir semua tempat parkir baik di mall atau di gedung sudah tidak menerima pembayaran tunai. Cara menggunakannya, kartu BRIZZI hanya ditempelkan pada mesin yang tersedia di area parkir. Secara otomatis saldo akan terpotong sesuai tarif parkir dari masing-masing pengguna.

Baca juga: Pilihan Aplikasi untuk Cek Saldo Uang Elektronik

Pembelian Produk 

Uang elektronik BRIZZI bisa digunakan untuk transaksi di minimarket. Sebagai contoh, pengguna sedang membeli produk-produk yang dibutuhkan di Alfamart. Ketika hendak ingin membayar, pengguna bisa menggunakan BRIZZI sebagai alat pembayarannya. Namun, pastikan saldo yang ada di BRIZZI mencukupi untuk membayar produk tersebut. Selain minimarket, BRIZZI juga bisa digunakan untuk berbelanja di berbagai merchant yang sudah bekerja sama dengan BRI.

Baca juga: Rekening Ponsel: Manfaat, Cara Menggunakan, dan Keamanannya

Pembayaran di Restoran atau Tempat Makan

Hampir semua tempat makan sudah menerapkan sistem pembayaran cashless. Artinya, tempat makan tersebut hanya menyediakan pembayaran non tunai, salah satunya menggunakan BRIZZI. Pembayaran ini bukan hanya berlaku di restoran saja, tapi juga UMKM seperti di bazar juga bisa menggunakan BRIZZI untuk alat pembayaran.

Baca juga: Cek History Flazz BCA dengan Mudah dan Praktis

Pembelian Tiket Wisata atau Event

BRI telah bekerja sama dengan beberapa tempat wisata atau event sehingga metode yang digunakan untuk pembelian tiketnya bisa menggunakan BRIZZI. Biasanya kerja sama ini juga memberikan keuntungan lain bagi pengguna, seperti potongan diskon atau promo menarik lainnya. Ketersediaan dalam pembelian tiket wisata atau event ini memiliki syarat dan ketentuan yang berlaku sesuai dengan kebijakan penyelenggara dan kerja sama dengan pihak BRI. 

Baca juga: 3 Cara Mudah Cek Saldo Uang Elektronik Tanpa NFC

BRIZZI adalah salah satu produk unggulan di Alterra Bills. Selain BRIZZI, Alterra Bills juga memiliki produk uang elektronik lainnya yang pelanggan Anda butuhkan. Bagi Anda yang belum memiliki produk ini di platform bisnis, segara lakukan integrasinya sekarang dan dapatkan keuntungan terbaik dari kami. Alterra Bills adalah aggregator dengan berbagai pilihan layanan dan produk tagihan digital terlengkap yang dapat mengembangkan bisnis Anda. 

Baca juga: Manfaat Penggunaan Uang Elektronik untuk Bisnis

Informasi mengenai uang elektronik BRIZZI sudah dijelaskan di atas. Semoga artikel ini dapat membantu pelanggan Anda dalam menggunakan BRIZZI dan jangan lupa nikmati keunggulan dari BRIZZI supaya transaksi yang dilakukan selalu menguntungkan.

Tags