Skip to content

Pengertian E-Wallet dan Cara Menggunakannya dengan Mudah

featured-img

Kecanggihan teknologi telah mengubah hampir seluruh masyarakat Indonesia dalam bertransaksi. E-wallet termasuk salah satu metode pembayaran yang sedang banyak digunakan. Memiliki kepraktisan menjadi daya tarik dari produk elektronik ini.

Menurut survei yang dilansir dari Databoks, metode pembayaran di e-commerce yang paling banyak dipakai adalah dompet digital atau e-wallet (2022). Transformasi ini menjadi minat para pengusaha penyadia jasa dompet menerbitkan aplikasi e-wallet.

Baca juga: Mencairkan Saldo E-Money yang Tersisa, Apakah Bisa?

Apa Itu E-Wallet?

E-wallet adalah dompet digital atau dompet elektronik hasil kecanggihan teknologi untuk memberikan alternatif metode pembayaran. E-wallet mengedepankan kecanggihan server di mana sistem transaksi ini bekerja melalui aplikasi yang telah diunduh di smartphone. E-wallet terbukti aman karena penyedia jasa ini sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca juga: Solusi Jika Uang Kartu Elektronik Rusak atau Hilang

Manfaat Menggunakan E-Wallet

Hadir untuk memberikan pilihan metode pembayaran, e-wallet memiliki banyak manfaat yang bisa dirasakan pengguna. Apa saja itu?

Praktis

Mayoritas orang memilih transaksi menggunakan e-wallet karena kepraktisannya. Apapun transaksinya pasti menjadi lebih mudah, cepat, dan aman. 

Banyak Promo

Salah satu minat masyarakat dalam penggunaan e-wallet sebagai alat transaksi karena banyaknya promo yang diberikan. Penyedia layanan e-wallet berlomba-lomba memberikan promo menarik untuk menarik perhatian. Hal ini tentu sangat menguntungkan masyarakat sebagai pengguna.

Riwayat Transaksi

Salah satu fitur dari e-wallet yaitu menyediakan halaman khusus riwayat transaksi. Jadi, pengguna bisa melihat seluruh transaksi yang sudah dilakukan. Fitur ini sangat berperan penting untuk mereka dalam mencatat pengeluaran agar lebih tertata.

Kelebihan dan Kekurangan E-Wallet

Sama hal dengan metode pembayaran lainnya, e-wallet juga memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Apa saja itu? Yuk, disimak!

24258993_cashback_1

Kelebihan E-Wallet

  • Terhindar dari penggunaan uang tunai.
  • Terhindar dari risiko penipuan (uang palsu atau kembalian uang kurang).
  • Proses transaksi sangat cepat karena menggunakan teknologi scan barcode.
  • Banyak promo yang menguntungkan.
  • Bisa dilakukan di mana saja, baik transaksi online maupun offline.

Baca juga: Cara Mudah dan Aman Top Up Uang Elektronik Brizzi

Kekurangan E-Wallet

  • Masih ada beberapa merchant belum bisa menggunakan e-wallet sebagai metode pembayaran.
  • Harus melakukan top up saldo sebelum digunakan.
  • Memiliki biaya admin untuk setiap kali top up.

Cara Daftar E-Wallet

Masing-masing penyedia layanan atau aplikasi e-wallet memiliki cara daftar yang berbeda. Untuk menggunakan e-wallet, langkah awal yang harus dilakukan adalah registrasi. Registrasi ini meliputi pengisian data diri, misalnya, nama lengkap. Tanggal lahir, nomor induk kependudukan, nomor telepon, dan informasi general lainnya. Adapun juga yang mengharuskan untuk melakukan top up dan transaksi. Jika seluruh rangkaian sudah dilakukan, barulah pelanggan bisa menggunakan e-wallet untuk bertransaksi.

Baca juga: Perbedaan Uang Elektronik dengan Dompet Elektronik

2150039472

Cara Menggunakan E-Wallet dengan Mudah

Modal utama untuk menggunakan e-wallet sebagai alat pembayaran adalah smartphone, paket data/wifi, dan saldo. Sebab, semua transaksi hanya dilakukan di smartphone. Berikut ini cara menggunakan e-wallet dengan mudah.

  • Unduh aplikasi e-wallet sesuai pilihan pengguna di App Store atau Google Play Store. 
  • Selanjutnya lakukan registrasi dengan mengisi seluruh informasi yang dibutuhkan. Namun, perlu perhatikan bahwa setiap aplikasi e-wallet memiliki permintaan informasi data yang berbeda-beda.
  • Setelah selesai mendaftar, pelanggan akan mendapatkan notifikasi verifikasi yang menyatakan pendaftaran berhasil.
  • Selanjutnya, isi saldo di akun e-wallet tersebut melalui transfer bank atau metode lainnya.
  • Selesai! Pelanggan sudah bisa menggunakan e-wallet untuk alat pembayaran.
  • Proses pembayaran menggunakan e-wallet ini bisa dilakukan secara offline atau belanja langsung di merchant dengan menggunakan teknologi scan barcode. Selain itu juga bisa belanja online di e-commerce dengan pilihan metode pembayaran e-wallet.

Baca juga: Uang Elektronik Memudahkan Semua Transaksi

E-wallet adalah salah satu produk unggulan di Alterra Bills. Semua produk e-wallet yang dibutuhkan pelanggan Anda ada di sini. Yuk, segera integrasikan sekarang dan dapatkan keuntungan prioritasnya.

Tags