Skip to content

Cara Download Video Dari Twitter Tanpa Aplikasi!

featured-img

Twitter adalah salah satu media sosial yang cukup populer hingga saat ini. Twitter sendiri sebenarnya mirip dengan Facebook, dimana kita sebagai pengguna bisa berbagi cerita baik itu melalui tulisan, gambar maupun video.

Tetapi banyak dari kita yang bertanya-tanya bagaimana cara download video dari twitter, bahkan masih banyak orang yang belum tahu sama sekali cara download video dari youtube.

Pada awal kemunculannya, twitter sebenarnya tidak memiliki fitur untuk mengupload video. Tapi seiring berjalannya waktu, perkembangan terhadap media sosial yang satu ini semakin berkembang dan salah satunya adalah menghadirkan fitur untuk berbagi video.

Walaupun durasi video di twitter sangat terbatas, tetapi tidak jarang juga banyak pengguna twitter yang ingin menyimpan video tersebut untuk bisa di tonton kapan saja dan dimana saja. Ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk mengunduh video dari twitter. Baik lewat komputer, Iphone maupun Android tanpa aplikasi tambahan.

Cara Download Video Tanpa Aplikasi

Dan inilah cara download video dari twitter tanpa aplikasi, Cara-cara ini bisa kamu gunakan di berbagai perangkat baik itu komputer, Android maupun Iphone. Ada beberapa situs yang bisa kamu gunakan untuk mengunduh video dari twitter.

1. TWdown.net

TWdown.net merupakan platform untuk mengunduh video dari twitter yang cukup populer dan cukup banyak digunakan, cara penggunaannya adalah:

  • Buka Twitter kamu lalu salin tautan video yang akan kamu download.

timeline twitter

  • Kunjungi situs twdown.net setelah itu salin url dari video yang sudah kamu salin tadi.

TWdown

  • Setelah url kamu masukkan maka akan muncul pilihan resolusi yang bisa kamu download.
  • Klik pada tombol download maka video akan terunduh secara otomatis.

2. Downloadtwittervideo.com

  • Buka twitter kamu, setelah itu cari video yang ingin kamu unduh.
  • Copy tautan video yang ingin kamu download.
  • Selanjutnya buka website www.downloadtwittervideo.com

downloadtwittervideo

  • Setelah kamu copy tautan video lalu masukkan url video yang kamu copy.
  • Maka akan muncul pilihan yang bisa kamu download.
  • Silakan kamu klik maka video akan terunduh secara otomatis.

Baca Juga Cara Download Video Dari Youtube

3. SaveVideo.me

Cara download video dari twitter:

  • Buka akun twitter milikmu, lalu cari video yang ingin kamu unduh.
  • Salin link video yang ingin kamu unduh.

timeline twitter

  • Lalu buka halaman savevideo.me
  • Masukkan url link yang sudah kamu copy tadi ke dalam link tersebut.

download video dari twitter

  • lalu klik "Download Video File" sesuai dengan size yang kamu inginkan.
  • Maka video akan terunduh secara otomatis.

4. Twittervideodownloader.com

berikut cara download video ari twitter dari Twittervideodownload.com.

  • Pilih video yang akan kamu download dari twitter.
  • Lalu copy link, dan buka situs twiitervideodownloader.com dan masukkan url link yang sudah kamu copy tadi.

twittervideodownload

  • Terakhir silakan download video sesuai dengan resolusi yang kamu inginkan.

Penutup

Cara ini bisa kamu gunakan di PC ataupun menggunakan tablet yang kamu punya. Nah tapi kami ingatkan ya, gunakan cara-cara ini untuk hal-hal yang bertanggung jawab.

Kalau kamu mengunduh video-video yang tidak seharusnya kamu unduh, tentu saja lakukan dengan bertanggung jawab dan terima konsekuensinya sendiri. Semangat!

Tags